
Selama di KPUD Pemalang, paslon tersebut juga menandatangani pakta Pemilu damai. Namun meskipun pasangan yang lain juga turut diundang KPUD dalam kesempatan tersebut, namun dari pasangan Mukhamad Arifin-Romi Indiarto hanya diahadiri Romi, Sementara pasangan H. Junaedi- Martono, keduanya tidak hadir dan hanya diwakilkan oleh tim suksesnya saja.
Sebelumnya KPU Kabupaten Pemalang menggelar acara Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2015, Selasa (25/8) di pendopo KPU mulai pukul 10.00.
Setelah dilakukan pengundian, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Mukhammad Arifin, A.Md.Teks - Romi Indiarto, S.Pt mendapatkan nomor urut 1, sedangkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati H. Junaedi, SH,MM – Drs. H. Martono mendapatkan nomor urut 2.
Dengan masuknya pasangan Agung-Afifudin maka Pasangan calon pada pilkada Pemalang menjadi Tiga pasangan.