Hasil Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung 2018

Lambang / Logo Kabupaten Klungkung
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Klungkung menggelar tahapan Rapat Pleno Terbuka Pengundian Nomor Urut dan Penetapan Daftar Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung tahun 2018 di Balai Budaya Ida I Dewa Agung Istri Kanya Semarapura, Selasa (13/2/2018).

Rapat pleno diikuti dua pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung tahun 2018 Tjokorda Bagus Oka dan I Ketut Mandia serta I Nyoman Suwirta dan I Made Kasta.

Dari hasil pengundian Nomor Urut tersebut, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tjokorda Bagus Oka dan I Ketut Mandia mendapat nomor urut 1 (satu) Dan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati I Nyoman Suwirta dan I Made Kasta mendapatkan nomor urut 2 (dua).

Untuk diketahui, pasangan Paket (BAGIA) Dr Tjokorda Bagus Oka  - Ketut Mandia, SE diusung PDIP, Partai Hanura, PAN, dan PKFI.

Sedangkan pasangan Calon (Paslon) Cabup Cawabup Klungkung I Nyoman Suwirta-Made Kasta (Paket Suwasta) merupakan Paslon petahana yang diusung empat partai politik masing-masing Partai Gerindra, Golkar, Demokrat serta Nasdem.