Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Maluku telah melakukan pengundian nomor urut pasangan calon gubernur-wakil gubernur Provinsi maluku Untuk Pilkada 27 Juni 2018.
Rapat penetapan yang digelar di Swissbell Hotel Ambon, Selasa (13/2/2018) tersebut menetapkan nomor urut untuk tiga pasang calon yakni:
Pengundian nomor urut pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Maluku ini turut disaksikan Wakil Gubernur Maluku Zeth Sahuburua, para ketua tim dan pendukung pasangan calon, pimpinan partai politik pengusung dan pendukung, tokoh masyarakat serta tokoh agama.
Rapat penetapan yang digelar di Swissbell Hotel Ambon, Selasa (13/2/2018) tersebut menetapkan nomor urut untuk tiga pasang calon yakni:
- Pasangan Said Assagaff-Anderias Rentanubun (Santun) mendapatkan nomor urut 1
- Pasangan Murad Ismail-Barnabas Ornor (Baileo) nomor urut 2
- Pasangan Herman Aderian Koedoeboen-Abdullah Vanath (Hebat) mendapat nomor urut 3.
Pengundian nomor urut pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Maluku ini turut disaksikan Wakil Gubernur Maluku Zeth Sahuburua, para ketua tim dan pendukung pasangan calon, pimpinan partai politik pengusung dan pendukung, tokoh masyarakat serta tokoh agama.