Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pilkada Kota Subulussalam

logo/lambang Kota Subulussalam
Pada hari Senin (4/11/2013) Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Subulussalam telah melaksanakan proses rekapitulasi penghitungan perolehan suara hasil pemilihan wali kota/wakil wali kota Subulussalam.

Rapat pleno terbuka yang dipimpin ketua KIP Subulussalam Syarkawi dan dihadiri empat komisioner lainnya, Sumardi Pasaribu, Irwanto Harahap, Heri Muliadi dan Alamin tersebut menetapkan pasangan calon Merah Sakti/Salmaza sebagai wali kota/wakil wali kota Subulussalam terpilih untuk periode 2014-2019.

Proses rekapitulasi perolehan suara hasil pilkada dan penetapan wali kota/wakil wali kota terpilih periode 2014-2019 itu ditutup resmi tepat pukul 12.00 WIB, Surat Keputusan ditandatangani kelima komisioner KIP Subulussalam itu tertanggal 4 November 2013.

Berikut hasil perolehan suara masing-masing pasangan calon:

Nomor urut 1 Affan Alfian Bintang/Pianti Mala (AMAL) memperoleh 12.223 suara atau 32,44 persen.
Nomor urut 2 Syarifuddin/Musmulyadi Jabat (SYALAD) memperoleh 1.800 suara atau 4,78 persen.
Nomor urut 3 Merah Sakti/Salmaza memperoleh 12.411 suara atau 32,94 persen.
Nomor urut 4 Asmauddin/Salihin Berutu (ASLI)  meraih 11.244 atau 29,84 persen.