Komisi Pemilihan umum (KPU) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) melaksanakan pencabutan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati di GOR Danau Raja Rengat dalam rapat pleno yang dipimpin Ketua KPU Inhu, M Amin Hayat.
Tepat pukul 11.20 WIB dilakukan pencabutan perdana yang dilakukan oleh calon Wakil Bupati yakni Hj Aminah Susilo dan H Khairizal M.si di dalam sembilan tabung bambu yang diikat pita merah.
Di dalam tabung bambu sudah diisi dengan angka yang sudah diacak-acak. Dari hasil pencabutan tersebut Hj Aminah Susilo memperoleh angka 4 Sementara rivalnya H Khairizal memperoleh angka 5.
Pukul 12.15 WIB dilakukan pencabutan nomor penentuan teratas yang dilakukan oleh calon Bupati yakni H Tengku Muktarudin dan H Yopi Arianto.
Dari hasil pencabutan angka di dalam bambu yang sudah diacak, hasilnya Drs H Tengku Muktarudin memperoleh angka 1, sementara H Yopi Arianto SE memperoleh angka 2.
Dari hasil pengundian itu, pasangan calon Bupati Indragiri Hulu, Drs H Tengku Muhtarudin – Hj Aminah Susilo memperoleh nomor urutan teratas yakni nomor urut 1.
Sementara rekan rivalnya pasangan calon Bupati Indragiri Hulu H Yopi Arianto SE – H Khairizal M.Si memperoleh nomor urut 2.
Pencabutan nomor urut tersebut langsung dipimpin Ketua KPU Inhu Muhammad Amin dan didampingi empat komisioner KPU Kabupaten Indragiri Hulu Hendri A Saleh.
Dalam kesempatan itu, KPU Inhu juga memperkenalkan maskot Pilkada Inhu tahun 2015 yaitu maskot Ikan Patin yang dianggap sebagai ciri khas dari Kabupaten Inhu. Dengan sebutan Bang Patin serta dengan slogan bersahaja, diharapkan dalam pelaksanaannya nanti pencapaian Pilkada yang Berintegritas, Santun, Amanah, Bersih, Aman, Jujur dan Adil dapat terwujud.
Tepat pukul 11.20 WIB dilakukan pencabutan perdana yang dilakukan oleh calon Wakil Bupati yakni Hj Aminah Susilo dan H Khairizal M.si di dalam sembilan tabung bambu yang diikat pita merah.
Di dalam tabung bambu sudah diisi dengan angka yang sudah diacak-acak. Dari hasil pencabutan tersebut Hj Aminah Susilo memperoleh angka 4 Sementara rivalnya H Khairizal memperoleh angka 5.
Pukul 12.15 WIB dilakukan pencabutan nomor penentuan teratas yang dilakukan oleh calon Bupati yakni H Tengku Muktarudin dan H Yopi Arianto.
Dari hasil pencabutan angka di dalam bambu yang sudah diacak, hasilnya Drs H Tengku Muktarudin memperoleh angka 1, sementara H Yopi Arianto SE memperoleh angka 2.
Dari hasil pengundian itu, pasangan calon Bupati Indragiri Hulu, Drs H Tengku Muhtarudin – Hj Aminah Susilo memperoleh nomor urutan teratas yakni nomor urut 1.
Sementara rekan rivalnya pasangan calon Bupati Indragiri Hulu H Yopi Arianto SE – H Khairizal M.Si memperoleh nomor urut 2.
Pencabutan nomor urut tersebut langsung dipimpin Ketua KPU Inhu Muhammad Amin dan didampingi empat komisioner KPU Kabupaten Indragiri Hulu Hendri A Saleh.
Dalam kesempatan itu, KPU Inhu juga memperkenalkan maskot Pilkada Inhu tahun 2015 yaitu maskot Ikan Patin yang dianggap sebagai ciri khas dari Kabupaten Inhu. Dengan sebutan Bang Patin serta dengan slogan bersahaja, diharapkan dalam pelaksanaannya nanti pencapaian Pilkada yang Berintegritas, Santun, Amanah, Bersih, Aman, Jujur dan Adil dapat terwujud.