Hasil Quick Count Pilkada/Pilbup Majalengka


Log Kabupaten Majalengka
Hasil Quick Count  PIlkada - Hasil Pemilihan umum bupati dan wakil bupati Majalengka yang telah dilaksanakan pada 15 September 2013 sangat dinantikan oleh segenap warganya. Masyarakat menantikan hasil penghitungan suara secara cepat ataupun real count karena ingin segera mengetahui siapa yang akan menjadi pemenang. berikut Hasil perolehan suara pasangan calon pada pemilukada kabupaten Majalengka:

Hasil Quick Count Pilkada/Pibup Majalengka 2013

Dari beberapa quick count yang dilakukan, menunjukkan bahwa pasangan Cabup-Cawabup nomor urut 2, Sutrisno-Karna Sobahi (SUKA) hingga pukul 22.14 WIB untuk sementara berada di posisi pertama, dengan prosentase perolehan suara sebesar 53.68 persen.

Disusul oleh pasangan nomor urut 4, Abah Encang-Tio Indra Setiadi (HATI) di posisi ke dua dengan prosentase suara sebesar 28.68 persen, pasangan Apang Nasir (Sopan) dengan 13,41 persen dan terakhir pasangan Yeyet Rohaeti-Sudirman (YES) sebesar 4,78 persen.

Data tersebut seperti hasil quick count yang dilakukan oleh tim HATI. Hasil quick count tersebut, tim HATI dalam akun twitternya menyebutkan berdasarkan hasil perhitungan dari 1086 TPS, dari jumlah keseluruhan TPS sebanyak 2366 TPS.


Sementara itu daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu Bupati Majalengka 2013  ditetapkan oleh KPUD Majalengka pada Jumat (26/7) melalui rapat pleno di aula KPUD Majalengka.

DPT yang tercatat di KPUD Majalengka mencapai 953.794 dengan rincian DPT untuk laki-laki 473.064 dan DPT perempuan 480.730.

Hal tersebut dikatakan oleh Ketua KPUD Majalengka Supriyatna, Jumat (26/7) seusai rapat pleno penetapan DPT yang dihadiri panwas, PPK dan PPS di aula KPUD Majalengka.

"Sedangkan jumlah TPS sebanyak 2.366 dan jumlah TPS segitu sudah termasuk untuk 7 desa yang baru dimekarkan yaitu dari total jumlah desa 343 desa di 26 kecamatan," jelasnya.
-Hasil Quick Count Pilkada-